HitzSerpong – Acara CONNECT – The Strong Minor Project digelar pada 24–25 Januari 2026 di ICE BSD, Tangerang.
Dengan tema “Modern Struggles”, acara ini dirancang sebagai ruang inklusif bagi generasi muda dan keluarga untuk menghadapi tantangan zaman modern melalui pendekatan spiritual, edukasi, dan gaya hidup sehat.
CEO The Strong Minor Project, Ratna Galih, menjelaskan bahwa tema ini diangkat sebagai refleksi atas kondisi umat di era modern, mulai dari krisis identitas, tekanan sosial, hingga kelelahan mental dan spiritual.
“Melalui CONNECT 2026, audiens diajak untuk kembali menyeimbangkan iman, akal, emosi, serta tanggung jawab sosial dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Ratna, Sabtu (24/1/2026).
**Baca Lainnya: SELMA Hadirkan Program ‘Solusi Hemat Isi Rumah’ untuk Lengkapi Furnitur
Acara ini menghadirkan delapan narasumber internasional dan nasional, seperti Mufti Menk, Syeikh Assim Al-Hakeem, Ust. Khalid Basalamah, dan Ust. Syafiq Riza Basalamah.
Selain sesi utama, juga ada Sofa Chat Session untuk diskusi lebih intim, serta Fun Run untuk mengampanyekan gaya hidup sehat.
CONNECT 2026 juga membuka area bazar terbuka di Hall 1 ICE BSD yang dapat diakses umum tanpa tiket. Acara ini didukung oleh sponsor seperti Maybank Islami, Telkomsel, Wardah, dan Kahf.
Direktur Unit Usaha Syariah Maybank Indonesia, Romy Buchari, menyatakan dukungannya sebagai bagian dari strategi ‘Shariah First’ untuk membangun ekonomi syariah yang inklusif.
Melalui School Student Special Visit, acara ini juga mengajak pelajar memahami proses produksi event berskala internasional sebagai pengalaman belajar kontekstual.(eka)






